SIARAN PERS SURVEI INDIKATOR POLITIK INDONESIA
KTT G20 DI MATA PUBLIK INDONESIA: OPTIMISME DI TENGAH ANCAMAN KRISIS MULTI-DIMENSI GLOBAL
JAKARTA, 15 NOVEMBER 2022
PENGANTAR
Perhelatan KTT G-20 KTT ke-17 yang berlangsung pada 15-16 November 2022 di Bali menjadikan Indonesia sebagai fokus perhatian dunia minggu ini. Sebanyak 17 kepala negara ekonomi utama dunia telah memastikan hadir dalam forum global berpengaruh ini. Di tengah ancaman resesi global yang dipicu oleh krisis energi dan pangan dunia akibat perang Rusia- Ukraina, serta persaingan geopolitik yang memanas antara Amerika Serikat dan Cina, Indonesia berpeluang besar menjadi penyeimbang dan fasilitator dialog negara-negara berpengaruh yang tergabung dalam forum ini. G20 dipandang sebagai forum strategis kumpulan 20 negara yang memiliki kekuatan politik dan ekonomi utama dunia yang memiliki kapasitas untuk mendorong pemulihan ekonomi global. Untuk itu, sebagai pemegang mandat Presidensi G20, Indonesia mengusung semangat pulih bersama dengan tema “Recover Together, Recover Stronger”.
Bagaimana perhelatan agenda besar sebagai tuan rumah KTT G20 ini dipersepsikan di mata publik domestik di Indonesia? Untuk itu, Indikator Politik Indonesia melakukan survei terhadap warga nasional yang bertujuan untuk menggali persepsi publik terhadap berbagai isu seputar penyelenggaraan KTT G-20, terutama dari sisi pengetahuan atau awareness, keamanan, serta dampak dari penyelenggaraan KTT G20 untuk kepentingan nasional Indonesia baik dari sisi pemulihan ekonomi nasional dan terhadap investasi asing di tanah air, dan dampak terhadap posisi Indonesia di kancah geopolitik dunia.
Download Siaran Pers selengkapnya disini: PRESS RELEASE INDIKATOR_- KTT G20 – 15112022
Kontak / Narahubung Media:
Kennedy Muslim, Peneliti Utama Indikator Politik Indonesia (+62-813-1942-5130)